Luak Limopuluah Punya Wakil Rakyat di DPR RI : Ibarat Pungguk Merindukan Bulan.

Fajar Malem Sitepu : Wartawan Media Online


Medianusantarakreasi.com, Luak Limopuluah - Merindu atau mendamba adalah sebuah perasaan dasar yang timbul pada setiap orang. Sepertinya tidak ada rasa itu bagi orang Luhak Nan Bungsu, buktinya 4 kali pemilu digelar, tak ada 1 pun putra/putri daerah yang berhasil meraih kursi dari Daerah Pemilihan Sumatera Barat 2. Padahal, jumlah pemilihnya lebih dari 400.000 orang, seharusnya bisa meraih 2 kursi, bahkan lebih.


Secercah harapan itu mulai tampak di saat, Rezka Oktoberia II, wanita cantik asal Nagari Guguak, Kabupaten Limapuluh Kota itu mendapatkan kursi di Senayan dengan menjadi Pengganti Antar Waktu (PAW) dari Mulyadi yang maju ke Pilkada Sumbar pada 2020 silam. Rezka resmi menjadi wakil rakyat di DPR RI definitif, tapi hasil dari PAW.


Secara konkrit, kita bisa melihat budaya politik masyarakat Luak Limopuluah kebanyakan masih parokial dan kaula, ciri-cirinya adalah apatis, golput, tidak terlalu peduli/bodo amat, sementara bagi yang ikut memilih hanya sekedar memilih saja, tak ingin mengawal apa yang terjadi sesudahnya, dua kelompok ini rentan menjadi korban politik pragmatis.


Sementara itu, bagi yang menganut prinsip partisipan, mereka memilih dengan logika, berdasarkan kepentingan, dan memahami bagaimana jalan kebijakan. Kelompok ini didominasi oleh orang partai, ASN, dan anggota organisasi masyarakat.


Apakah kita bisa mendapatkan solusi dari "codiak bajua bongak baboli" urang Luak Limopuluah ini?


Apakah akan terus kita biarkan daerah ini tak punya wakil rakyat di DPR RI yang akan membawa kue pembangunan dari pusat ke kampung halamannya?


Apakah mereka harus pindah basis ke kampung orang? Dibesarkan oleh orang-orang seperti kaum anshor yang menerima Rasullullah hijrah ke Madinah?


Bila ini menjadi sebuah tanggung jawab dan amanat rakyat, maka tugas kita adalah memastikan itu semua di bilik suara pada 2024.


Luak Limopuluah Bangkik, Basamo Mangko Bajadi 💪💪 (Fajar_desitepoe)

0 Komentar